Senin, 27 Agustus 2012

Mencegah dan Membasmi Semut

Mencegah Semut Datang
Jika dirumah kita ada makanan manis, tentu semut-semut akan berdatangan. Namun, sebelum semut pengganggu datang, alangkah baiknya jika kita mencegahnya. Ada beberapa cara untuk mencegah semut menyerang makanan kita:
Kita membutuhkan jeruk sitrun. Peras jeruk dan lumurkan perasan jeruk pada sekitar tempat yang kemungkina didatangi semut.
-          Dengan bubuk kayu manis. Bungkus bubuk kayu manis dengan kain tipis. Letakkan pada tempat yang rentan didatangi semut.
-          Baking soda dapat mencegah semut. Tuangkan pada tempat-tempat yang biasa dilalui semut, dengan begitu mereka tidak akan melintasinya.
-          Menaburkan bubuk kopi di sekitar tempat yang rawan didatangi semut.
-          Menggunakan kulit jeruk juga bisa mencegah semut berdatangan. Caranya blender kulit jeruk, dan tuangkan pada lubang semut. Hal ini untuk mencegah semut dari penyebaran.
-          Semut sangat tidak menyukai cuka. Semprotkan cuka di sekitar pintu dan tempat-tempat lain yang seringkali dicari semut untuk mengusir mereka. Bisa juga mencampurkan cuka dengan madu. Latakkan pada tempat yang seringkali dikerumuni semut.
-          Menggunakan bedak bayi. Bedak bayi ternyata dapat menghentikan jejak semut. Sehingga semut tidak lagi memiliki jalan untuk menyerbu makanan kita.
-          Degan menuangkan air mendidih pada jalur semut. Itu akan menghilangkan jejak aroma.

Membasmi Semut
Kehadiran segerombol semut ke rumah kita memang sangat mengganggu. Untuk mengusir semut kita bisa melakukan berbagai cara. Cara yang pertama dengan menggunakan daun sirih. Letakkan daun sirih di tempat-tempat semut menempel dan sering berkumpul, misalkan meja makan, toples gula atau di atas kulkas. Kalau perlu gosok-gosokkan daun sirih tersebut di area yang kita kehendaki, karena bau daun sirih agaknya membuat semut akan menyingkir.
Yang kedua adalah dengan menaburkan merica biji yang ditumbuk. Pedas merica membuat semut kalang kabut, karena semut benci aroma dari merica tersebut.
Ketiga dengan menggunakan jagung giling kasar dapat membasmi semut. Teori dibalik ini adalah semut yang makan jagung giling kasar, ketika ia minum air jagung giling itu akan mengembang pada perut, yang akhirnya membunuh semut-semut itu.
Keempat dengan larutan sabun cuci cair. Masukkan dalam botol penyemprot, dan semprotkan pada area yang sering didatangi semut.
Kelima menggunakan abu obat nyamuk bakar. Caranya abu obat nyamuk dimasukkan ke dalam lubang semut. Masukkan sampai penuh dantidak ada celah. Kemudian tutup dengan lelehan lilin.
Keenam, dengan sirup, gula dan ragi. Campur ketiga bahan tersebut sampai menjadi pasata. Oleskan pasta pada kertas dan gunting menjadi beberapa bagian. Letakkan pada tempat yang sering dilewati semut. Dengan begitu semut akan memakannya dan teracuni oleh ragi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar