Selasa, 03 Mei 2016

Bagaimana Membangun Guru yang Bermutu?

Berikut beberapa hal yang harus dilakukan membangun guru yang bermutu dan mempunyai kualitas tinggi agar tujuan pendidikan bangsa ini tercapai.
Ø  Merekrut guru-guru yang memang memiliki kualifikasi tinggi pada bidangnya.
Dalam hal ini jangan asal melakukan perekrutan guru. Asal ada yang mengajar, asal jam kelas tidak kosong, yang penting kelas aman ada gurunya. Untuk mengajar pelajaran ilmu alam ya usahakan mereka yang kualifikasinya ilmu alam atau minimal serumpun dengan pelajaran itu. Namun kita ketahui sekarang ini banyak yang tidak sejalur dengan tingkat pendidikannya. Tidak sedikit guru yang kualifikasi pendidikannya ilmu sosial mengampu pelajaran lain seperti agama, PKn dan sebagainya.
Ø  Guru harus benar-benar kompeten dengan materi yang akan diberikannya.
Ini juga merupakan syarat mutlak yang tidak boleh ditawar-tawar lagi. Seorang guru harus menguasai secara kompeten materi yang akan disampaikan kepada anak didik. guru tidak bisa asal memberikan materi pada anak. Semua sudah disusun dalam silabus dan tertuang dalam RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran).
Ø  Guru juga harus memiliki komitmen yang benar-benar tinggi dalam usaha untuk mengembangkan kurikulum.
Kurikulum sebagus apapun yang telah dirancang oleh pemerintah tidak aka nada hasilnya tanpa usaha pengembangan dari guru yang secara langsung menjadi pelaksana perangkat pembelajaran. Oleh karena itu perlu direkrut guru-guru yang juga memiliki komitmen tinggi dalam mengembangkan kurikulum yang dicanangkan oleh pemerintah.
Ø  Memberikan pelatihan tentang pembelajaran sebanyak-banyaknya dan membiarkan mereka berkreasi di kelas.
Pelatihan bagi guru sangat besar manfaatnya guna memajukan dunia pendidikan di Indonesia. Setelah mengikuti penlatihan hendaknya guru menerapkannya dalam kelas. Guru harus mengkreasikan apa yang didapat dari hasil diklat saat mengajar dalam kelas.
Ø  Memberikan kesempatan magang guru ke sekolah-sekolah internasional agar melihat langsung bagaimana pendekatan competence-based dilakukan di kelas.
Selain memberikan pelatihan, guru juga perlu magang di sekolah lain (lebih baik jika di dunia internasional). Hal ini dilakukan guna pengamatan langsung kelebihan-kelebihan sekolah lain dibanding sekolah tempatnya bekerja.
Ø  Berikan otonomi seluas-luasnya pada mereka untuk mengembangkan kurikulum.
Guru sebaiknya diberikan kesempatan untuk mengembangkan kurikulum dengan metodenya sendiri. Kebebasan dalam bereksplorasi akan sangat menentukan mutu pendidikan. Tentunya kebebasan yang tetap berada pada koridor silabus yang ada. Biarkan guru mengajar dengan gaya dan model yang menurut mereka lebih bisa menarik bagi anak didik untuk mendapatkan ilmu pelajaran. Meskipun demikian tetap ada pengawasan yang harus dilakukan untuk menghindarkan diri anak dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Ø  Mengadakan pelatihan secara berkala.
Pelatihan secara berkala juga sangat membantu mutu guru di Indonesia. Mengingat perkembangan teknologi dan informasi yang begitu pesat memaksa guru  mau tidak mau harus menyesuaikan diri dengan kemajuan zaman. Oleh karena itu sekolah dan pemerintah harus memberikan pelatihan secara berkala pada guru.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar